SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA

Wednesday, December 23, 2015

Profil Pengusaha Muda Lambertus Darian

Share it Please

Meski sempat ditipu beberapa kali, Lambertus Darian masih terus bersemangat berbisnis. Panggilan hatinya untuk menjadi sukses membuatnya kuat dan semangat terus. Darian memulai bisnis menjadi sales perusahaan importir berhasil menjual 95 juta dalam waktu 1 bulan di umur 16 tahun. Ia mendapatkan penghargaan sebagai Top New Sales 2010. Dia hanya berbekal semangat untuk berbisnis dan menjual lebih banyak. Diumur 17 tahun, ia mendirikan komunitas pengusaha muda melalui Twitter.

Dia membuat forum bernama komunitas bisnis anak muda (@BisnisAnakMuda), tempat berbagi pikiran berbisnis. Ia menjadi distributor tunggal sticky jelly se- Jakarta, namun naas ketika menapati dirinya ditipu patner bisnisnya. Setelah lulus SMA, Darian masih sibuk dengan berbagai bisnis lalu mulai tertarik berbisnis kuliner. Ia pernah membuka kafe roti bakar tapi kurang berjalan.

Kemudian membuka bisnis empek- empek tapi tetap tidak berhasil. Setelah itu, ia membuka Sop Iga Bakar Sarap di Muara Karang yang kemudian diubah menjadi Iga & Konro Bakar Legi. Akhir 2012, bisnisnya sudah berjalan lancar hingga membuka warung tenda; tahun 2013, Darian sudah memindahkan bisnisnya di ruko. Ia berpikir bisnis lainnya yaitu bisnis mie yang diberi nama Bakmie Cukong. Selain bisnis makanan, Darian membuka warung minuman sahat.

Dia mencoba menggabungkan cincau dengan berbagai macam rasa. Dia juga bekerja sebagai distributor jea merah instant, Cap Cangkir Emas. Di umurnya ke 19, ia bertekat berbisnis properti yang telah direncanakan sejak umur 17 tahun. Dia sedang mencari- cari patner usaha untuk yang satu ini. Darin sepertinya tidak bisa duduk diam kecuali menjalankan usaha. Ia kini menjadi pemegang saham 25% di PT. Trijaya Mekar Mandiri. Bisnisnya meliputi peralatan dan perlengkapan untuk rumah dan taman.

Dia juga menjual produk pembersih kamar mandi. Melalui segudang bisnisnya, dia masih dikenal sering untuk berbagi ilmu melalui acara televisi seperti MNC TV, ANTV, dan pernah muncul diberbagai majalah bisnis.

Prestasinya yang menonjol meliputi:

1. Pendiri Komunitas Bisnis Anak Muda. Komunitas ini memiliki puluhan ribu followers di Twitter.
2. Ketua Komunitas Bisnis Anak Muda
3. Sudah dapat memiliki omset penjualan 95 Juta dalam waktu 1 bulan di umur 16 Tahun
4. Berhasil menjadi Top New Sales 2010 di salah satu perusahaan importir di umur 16 Tahun
5. Pemegang 25% saham PT. Trijaya Mekar Mandiri
6. Distributor Jahe Merah Instant Cap Cangkir Mas
7. Distributor Stick Jelly Food
8. Owner produk cairan pembersih kamar mandi

Menurutnya bisnis adalah komunitas dan membangun jaringan merupakan solusinya.

Meski pernah ditipu orang, dia tetap percaya kekuatan komunitas melalui kumunitas, buktinya ya, melalui forum Bisnis Anak Muda (@BisnisAnakMuda). Bisnis Anak Muda juga mengadakan seminar bisnis dan motivasinya sendiri. Dia mengundang pembicara sesama pebisnis muda melalui Twitter. Ini bukti bahwa komunitasnya tumbuh mengenal orang- orang hebat. Buat kalian yang pengen belajar banyak tentang ide- ide bisnisnya.

No comments:

Post a Comment

KAMPUS

IT